By Admin Pantau Gambut
from PantauGambut.id
Pantau Gambut sedang membuka lowongan untuk posisi Data Analis

Ringkasan Pekerjaan

Data analis bertanggung jawab dalam memastikan hasil keluaran Pantau Gambut yang berkualitas dengan data dan bukti yang kredibel serta efektif. Data analis akan berkontribusi dalam penelitian strategis, pengumpulan data, analisis, dan investigasi terkait isu-isu gambut. Data analisis akan berkoordinasi dengan sesama tim riset, tim komunikasi, riset dan juga tim kampanye dalam menghasilkan materi  untuk publikasi riset yang nantinya akan dipublikasikan di kanal-kanal komunikasi Pantau Gambut ataupun didesiminasikan ke para pihak terkait dan juga publik luas. Posisi ini bersifat full-time dan ditempatkan di Jakarta.Data Analis bertanggung jawab langsung kepada Manajer Riset Pantau Gambut.

Tanggung Jawab Pekerjaan

  • Mengumpulkan dan menganalisis data-data terkait komitmen perlindungan dan pengelolaan gambut dan isu lainnya yang berkaitan erat dengan ekosistem gambut dan iklim.
  • Mengelola, menyimpan, memelihara dan mengembangkan data dan informasi gambut ke dalam satu manajemen data yang dapat diandalkan untuk keperluan keluaran Pantau Gambut
  • Melakukan identifikasi monitoring, evaluasi dan analisis terhadap sumber data dan informasi gambut sesuai isu terkini
  • Memberikan dukungan data dan memverifikasi sumber informasi yang kredibel, relevan, berkualitas dan dapat diandalkan, yang selanjutnya dibutuhkan oleh tim untuk kegiatan penelitian, kampanye  dan keluaran lainnya
  • Melakukan analisis dan mempersiapkan visualisasi data yang akan digunakan sebagai materi publikasi Pantau Gambut
  • Berkontribusi aktif terhadap saran dan ide baru dalam strategi penelitian terkait isu gambut dan iklim di Indonesia, termasuk dalam proses pembuatan konsep, metode, perencanaan, dan analisis
  • Menyiapkan bahan dan keluaran penelitian seperti catatan teknis, policy brief, laporan hasil riset dan juga output riset lainnya dengan memanfaatkan data yang relevan dan dapat diandalkan
  • Bekerjasama dengan tim komunikasi untuk memastikan bahwa keluaran penelitian dan investigasi dapat dikemas ke dalam strategi komunikasi yang efektif, mudah dipahami dan menarik
  • Melakukan identifikasi dan memprioritaskan kebutuhan kajian dan analisa sesuai isu dan momentum yang relevan dengan isu gambut dan iklim.
  • Berpartisipasi dalam diskusi, meeting, dan konfrensi bersama stakeholder dan juga tim internal Pantau Gambut

Kualifikasi

  • Minimal sarjana S1 jurusan kehutanan, pertanian, hidrologi, teknik lingkungan, atau bidang lainnya yang relevan
  • Pengalaman penelitian berbasis universitas dan/atau profesional minimal 3 tahun terkait sumber daya alam, kehutanan, lingkungan hidup, perubahan iklim dan ekosistem gambut
  • Mahir dalam menggunakan produk Microsoft: word, excel, power point, catatan, dan aplikasi serupa lainnya
  • Dapat menggunakan aplikasi dan tools visualisasi data seperti SAS, Tableau, atau Cognos
  • Dapat menggunakan GIS merupakan nilai tambah
  • Punya ketertarikan tinggi terhadap isu-isu sumber daya alam di Indonesia, berpengalaman dalam pengambilan data di lapangan adalah nilai tambah
  • Memiliki kemampuan bekerjasama dalam tim yang kuat dan dapat bekerja lintas departemen/program
  • Memiliki motivasi dan inisiatif tinggi, berorientasi pada detail, dan terorganisir
  • Memiliki kemampuan untuk menangani berbagai prioritas kerja, dapat menangani tugas secara mandiri, dan bekerja di bawah tenggat waktu yang ketat
  • Mampu menyampaikan ide, metode dan pemikirannya secara jelas
  • Memiliki selera humor yang tinggi
  • Fasih berbahasa Indonesia dan Inggris baik tulisan maupun lisan
  • Bersedia melakukan perjalanan ke daerah jika dibutuhkan

Kandidat akhir akan diminta untuk mengikuti tes tertulis.

 

Kirimkan cover letter beserta CV ke: [email protected], dengan format subjek email: Data Analis_(Nama), paling lama tanggal 15 Juni 2022, pukul : 17.00 WIB. Lowongan akan ditutup lebih awal jika sudah mendapatkan kandidat terbaik.

Support Us

Share this information with your family and friends.